Pada Senin, 10 Juli 2023 Program Studi PPKn FKIP UNS menyelenggarakan kuliah umum Pendidikan Politik, kegiatan mahasiswa S1 PPKn, S2 PPKn dan mahasiswa umum. Kuliah umum pendidikan politik mengambil topik “Pendidikan Demokrasi untuk Pemilih Muda” dengan narasumber Bapak Yulianto Sudrajat, S.Sos., MIKom dari komisioner KPU RI. Kegiatan berlangsung di Aula Gedung F Lantai 3 FKIP UNS dan dihadiri sekitar 450 mahasiswa FKIP dari berbagai Program Studi.
Acara dibuka oleh Wakil Dekan bidang Perencanaan, Kerjasama Bisnis dan Informasi Prof. Dr. Triyanto, SH, M.Hum. Narasumber menyajikan deskripsi tentang KPU sebagai Badan Penyelenggara Pemilu, angka partisipasi pemilih, dan garis waktu menuju pemilu 2024. Kegiatan ini diharapkan pemilih muda sebagai segmen jumlah pemilih terbesar di Indonesia dapat menggunakan hak suaranya dalam pemilu 2024 secara bijak untuk kesuksesan pemilu dan legitimasi kepemimpinan Nasional 5 tahun depan. Materi kuliah umum dapat diunduh dibawah ini



Comments
More Posts You May Find Interesting






